Install D-Link DWL-G122 USB Adapter Di Ubuntu

Install D-Link DWL-G122 USB Adapter Di Ubuntu
tidak semudah kita jika sobatMiev menginstall-nya di Windows dikarenakan tidak tersedianya aplikasi GUI (software berbasis tampilan) untuk menginstall dan menggunakan wireless usb adapter D-Link DWL-G122. Jika di Google tersedia cukup banyak artikel tentang cara install D-Link DWL-G122 USB Adapter di Ubuntu, namun....
sebagian besar artikel tersebut merupakan artikel lama dan menggunakan Ubuntu lama dimana sebagian besar tutorial tersebut masih harus melalui emulator ndiswrapper. Jika dicermati, cara-cara yang ada sangat tidak efektif dan instruktif terutama bagi sobat Miev yang masih baru dengan Ubuntu.
Dengan ndiswrapper sobatMiev dapat meng-install driver D-Link DWL-G122 USB Adapter yang digunakan pada OS Windows untuk  langsung di install pada Ubuntu, dengan cara kerja yang mirip dengan Wine. Namun, sejak Ubuntu versi 9.04 keatas driver untuk  D-Link DWL-G122 USB Adapter sudah terinstall pada Ubuntu secara default sehingga tanpa ndiswrapper pun sobatMiev sudah bisa menggunakan D-Link DWL-G122 USB Adapter di Ubuntu.
Dibawah ini adalah langkah-langkah instalasi D-LINK DWL-G122 USB Adapter di Ubuntu:
  1. Pastikan sobatMiev menggunakan Ubuntu 9.04 keatas, yang terbaik adalah gunakan Ubuntu 10.4 atau 10.10
  2. Pasang D-Link DWL-G122 USB Adapter pada laptop/komputer
  3. Buka Terminal, lalu ketikkan: $ sudo gedit /etc/network/interfaces
  4. Setelah itu akan muncul text pada Gedit (text editor). Hapus semua teks yang ada lalu copy paste baris dibawah ini kedalam teks window :
    # This file describes the network interfaces available on your system
    # and how to activate them.
    # The loopback network interface auto lo iface lo inet loopback
    # This is a list of hotpluggable network interfaces.
    # They will be activated automatically by the hotplug subsystem.
    # iface eth0 inet dhcp
    auto rausb0
    iface rausb0 inet dhcp pre-up ifconfig rausb0 up
    pre-up ifconfig rausb0 down
    pre-up iwconfig rausb0 essid {your ESSID}
    pre-up iwconfig rausb0 key {your WEP key}
    pre-up dhclient rausb0
  5. Save file tersebut (Ctrl+S)
  6. Restart laptop atau komputer sobatMiev
Secara otomatis Ubuntu akan mengaktifkan driver D-Link DWL-G122 USB Adapter dan sobatMiev bisa langsung mengkoneksikan komputer sobatMiev ke hotspot/wireless area yang ada di sekitar.

Selamat mencoba..!!!

Semoga Artikel ini bermanfaat untuk sobat Miev

Contact :

Facebook : softmiev
Twitter      : softmiev
Email        : softmiev@yahoo.co.id
Invite        : 29ecodcc



.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design By SOFTMIEV | Published By SOFTMIEV